» Home » »Pendeteksi Pejalan Kaki untuk Volvo S60

Pendeteksi Pejalan Kaki untuk Volvo S60

Pendeteksi Pejalan Kaki untuk Volvo S60. Produsen mobil terkenal Swedia yang terkenal dengan teknologi keamanannya, Volvo, kini mencangkokkan teknologi tercanggihnya yang mampu mendeteksi pejalan kaki pada salah satu produk terbarunya, S60.

Sistem itu disebut “Pedestrian Detection dengan full Auto-Brake”. Artinya, sistem akan mendeteksi atau memastikan adanya pejalan kaki yang melintas di depan mobil. Selanjutnya, jika pengemudi tidak sempat lagi mengerem, sistem yang menghentikan laju mobil secara otomatis. Menurut Volvo, kinerja teknologi tersebut dijamin aman. Begitu juga kualitas dan kinerjanya.

Radar & Kamera
Pengaman pejalan kaki ini merupakan elemen utama riset Volvo pada produknya, S60 kupe empat pintu. Pengembangan teknologi termasuk penggunaan dua mode unit radar bersudut lebar yang disatukan pada gril depan dan kamera yang dipasang pada kaca spion samping. Kedua “mata” tersebut selanjutnya dihubungkan ke unit kontrol pusat.

Radar mendeteksi setiap obyek di depan mobil dan menentukan jaraknya dengan kendaraan, sedangkan kamera “memastikan” jenis benda tersebut. “Mendeteksi pejalan kaki dengan tingkat keandalan cukup tinggi merupakan tantangan yang sangat rumit,” jelas Thomas Broberg, Volvo Senior Safety Advisor. Pasalnya, agar rem otomatis bekerja, dieprlukan kepastian obyek dari radar dan kamera.

“Teknologi inovasi ini diprogram untuk melacak bentuk gerakan pejalan kaki dan menghitung apakah ia melangkah ke depan mobil atau menjuah, “ jelasnya. Sistem juga dapat mendeteksi dan menentukan penjalan kaki orang dewasa atau anak-anak berdasarkan tinggi, di atas 80 cm.

Ketika sistem diaktifkan, suara audio akan keluar, lampu merah berkedip-kedip pada kaca depan (sistem HUD) dan segera rem diaktifkan sedikit. Jika pengemudi tidak beraksi, rem langsung diaktifkan secara penuh dan otomatis.

Sistem dapat menghindarkan tabrakand dengan penjalan pada kecepatan 34 km/jam. Pada kecepatan tinggi, laju kendaraan diturunkan secepat mungkin untuk mengurangi risiko tabrakan. Volvo mengatakan, jika kcepatan setengah dari 48 km/jam, risiko fatal diperkecil sampai 20 persen. Pada kondisi tertentu bisa mencapai 85 persen.

Sistem keamanan lain pada S60 adalah Peringatan buat Pengemudi (mengingatkan sudah capek dan konsentrasi sudah buyar), informasi Blind Spot, lampu depan bi-xenon aktif dan peringatan saat pindah jalur.
Judul: Pendeteksi Pejalan Kaki untuk Volvo S60
Rating: 100% based on 99998 ratings. 7912 user reviews.
KLIK UNTUK INFO TIPS DAN TRIK KASKUS