» Home » »Suguhan Hangat Peningkat Konsentrasi

Suguhan Hangat Peningkat Konsentrasi

Bekerja dengan produktif, bebas stres dan menghasilkan prestasi merupakan tujuan setiap pekerja. Sayangnya, untuk mencapainya tidak mudah. Seringkali kita kehilangan konsentrasi karena harus mengerjakan setumpuk pekerjaan dalam tengat waktu yang ketat. Untung ada cara sederhana untuk mengatasinya.

Penelitian menunjukkan, konsumsi secangkir teh efektif untuk mengingkatkan kemampuan kognitif dan konsentrasi. Kedua hal itu terutama karena kombinasi kandungan kafein dan L-theanin dalam teh. Kafein, menurut Suzanne Einother, akan membuat kita lebih sigap, lebih terfokus dan memudahkan kita melewati hari yang penuh tantangan.

"Secara tradisi teh dihubungkan dengan kejernihan mental. Setelah diteliti diketahui bahwa kafein dan L-theanin yang juga punya efek meningkatkan aktivitas otak, yang membuat peminum teh lebih mudah berkonsentrasi dan fokus," papar Einother, peneliti dari Unilever Research & Development Vlaradingen, Belanda, dalam jumpa pers mengenai teh di Jakarta (14/7).

Sebuah studi menunjukkan, para partisipan studi yang diberi minuman teh mengandung kafein dan L-theanin mampu mengerjakan soal-soal yang membutuhkan konsentrasi secara lebih baik dibanding dengan partisipan yang meminum teh yang tidak mengandung apa-apa. Selain itu, para partisipan tersebut juga mampu lebih fokus meskipun mendapat gangguan pengalih perhatian dari sekitarnya.

Jadi, kalau ingin lebih berkonsentrasi, seduhlah secangkir teh hijau atau teh hitam. Anda pun bisa mengganti kopi kegemaran Anda dengan teh karena kandungan kafeinnya lebih sedikit. Kandungan kafein dalam secangkir kopi mencapai 100 mg, sedangkan teh hanya 52 mg.
Judul: Suguhan Hangat Peningkat Konsentrasi
Rating: 100% based on 99998 ratings. 7912 user reviews.
KLIK UNTUK INFO TIPS DAN TRIK KASKUS